بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Cara Mengatasi Motor AutoMatic Yang Bergetar Saat Digas
Go Green

Clock Link

Tuesday, March 13, 2018

Cara Mengatasi Motor AutoMatic Yang Bergetar Saat Digas

Hasil gambar untuk motor matic

Keluhan yang sering dirasakan pengendara motor matic, yaitu gregel atau bergetar atau rasa menyendat saat di gas.

Sebenarnya hal ini sering terjadi karena sistem matic sendiri yang menggunakan dua buah pulley, roller dan vanbelt. juga tidak lupa ada kampas ganda.

Kotoran di dalam cvt karena tertutup sehingga kotoran bisa masuk dan mengendap karena tidak dapat keluar, dan disinilah yang membuat motor agan-agan gregel alias nyendat-nyendat.


Sebenarnya ada beberapa faktor namun kali ini saya bakal membahas faktor untuk kotor di cvt dulu.

- Bersihkan Cover CVT baik dan juga cover Crank case atau yang menyatu dengan mesin, bersihkan semua sampai bersih dan kinclong, gunakan bensin saja.
- Lepas 2 pulley baik depan ataupun belakang, bersihkan keduanya bisa dengan bensin ataupun air sabun, khusus air sabun hati-hati harus dicuci sampai bersih dan dikeringkan -jangan sampai ada air yang tersisa karena akan membuat korosi pada CVT. 
- Jangan lupa bersihkan juga rumah kopling kampas ganda! 
- Amplas atau bersihkan kampas ganda sampai putih!
Ini trik khusus: menggunakan gergaji besi untuk membuat pola garis-garis di kampas ganda (tujuan awalnya adalah membuat sirkulasi udara atau keluarnya kotoran). 

Lima tips di atas dapat membantu kamu yang punya motor mati. Jangan lupa service CVT di kilometer 10.000 dengan penggunaan grease CVT, juga pergantian oli gardan!

No comments:

Post a Comment