بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: 7 Patung yang Berbeda dengan Tokoh Aslinya
Go Green

Clock Link

Tuesday, March 13, 2018

7 Patung yang Berbeda dengan Tokoh Aslinya


Merupakan suatu kehormatan bila seseorang bisa diabadikan dengan cara membuatkannya patung.

Tetapi bagaimana jadinya bila patung yang dibuat untuk bermaksud menghormati jasa seseorang, jauh dari kata mirip dari tokoh aslinya?

Maka dari itu, inilah 7 patung tokoh sepakbola (dan satu King of Pop) yang berbeda dengan tokoh aslinya.

7. Alan Shearer

Selama 10 musim bersama Newcastle United, Alan Shearer memang tidak pernah mempersembahkan gelar untuk The Toons.

Namun, hal itu tidak menjadikan pihak klub untuk tak menghargai jasa Shearer selama berseragam Newcastle. Maka dari itu, The Toons berinisiatif membuatkan patung yang menyerupai wajah pemain asal Inggris tersebut.

Kendati demikian, setelah melihat lebih jelas lagi, patung Shearer lebih dinilai mirip Nigel Pearson.


6. Michael Jackson


Michael Jackson memanglah bukan seorang pesepakbola, melainkan dirinya adalah seorang Raja Pop.

Namun pada tahun 2011, mantan pemilik klub Fulham, Mohamed Al Fayed mendirikan patung Michael Jackson, yang ditempatkan di belakang stand Hammersmith oleh Al Fayed.

Tetapi, usia patung tersebut di Fulham tidak bertahan lama. Patung Jackson saat ini sudah dipindahkan ke National Football Museum, Manchester. 

Langkah itu diambil setelah para penggemar mengeluhkan patung itu dikarenakan membuat Fulham kelihatan seperti bahan tertawaan.


5. Luis Suarez


Pada tahun 2016 lalu, untuk menghormati Luis Suarez, dibuatlah patung yang diletakkan di Kota Salvo, Uruguay yang merupakan daerah asal striker Barcelona tersebut.

Namun, sayangnya wajah patung itu justru menjadi bahan ejekan sekelompok orang. Sebab sosok patung tersebut sangat tidak mirip dengan wajah mantan pemain Ajax Amsterdam ini.

Bahkan pada tahun 2017, patung Suarez ini pernah dirusak oleh orang yang tidak bertanggung jawab dan sempat dikabarkan hilang dari tempat asalnya. Tetapi, pihak kepolisian sudah menemukannya kembali.


4. Alexis Sanchez


Setelah berhasil mengalahkan Argentina di Copa America 2016, Alexis Sanchez diberi kehormatan oleh publik Chili dengan dibuatnya patung dengan wajah seperti dirinya.

Kendati demikian, sosok patung itu dinilai tidak mirip dengan pemain yang bernomor punggung 17 itu. Patung tersebu membuat pemain Arsenal ini terlihat begitu gemuk.


3. Diego Maradona


Pada Desember 2017, patung legenda hidup Argentina, Diego Maradona secara resmi diperlihatkan di Kolkata, India.

Alih-alih ingin membuat kagum Maradona dengan dibuat patung dengan wajahnya, ternyata patung itu malah dihina oleh publik.

Bagaimana tidak, wajah yang tertampang di patung tersebut sama sekali tak menunjukkan kemiripan dengan Maradona. Malah bentuk fisik patung itu, lebih menyerupai Susan Boyle, yang merupakan seorang penyanyi asal Skotlandia.


2. Cristiano Ronaldo


Sebagai bentuk penghormatan atas raihan bersama tim nasional Portugal yang berhasil menjuarai Piala Eropa 2016 di Prancis, nama Cristiano Ronaldo diabadikan sebagai nama bandara di Funchal, Pulau Madeira. 

Selain mengabadikan menjadi nama bandara, CR7 juga dihadiahi sebuah patung dengan wajah dirinya. 

Namun, setelah melihat bentuk patung yang diresmikan secara bersamaan dengan nama bandara tersebut, patung wajah itu dinilai tidak mirip dengan wajah megabintang Real Madrid. 

Bahkan, patung ini mendapat ejekan di dunia maya.


1. Michael Essien


Pada awal tahun 2018, publik dikagetkan dengan foto patung Michael Essien yang berada di Kumasi, Ghana. Namun, sangat disayangkan banyak pihak beranggapan bentuk patung tersebut dinilai sangat buruk. 

Tapi sepertinya mantan pemain Chelsea ini belum mengetahui adanya patung yang didedikasikan untuk dirinya. Karena belum ada tanggapan dari pemain Persib Bandung ini di akun media sosialnya. 

Sampai saat ini, patung Essien masih menjadi bahan ejekan di dunia maya, karena bentuk fisik dari patung tersebut terbilang sangat jauh dari kata mirip.

s

No comments:

Post a Comment