بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: 01/10/13
Go Green

Clock Link

Thursday, January 10, 2013

Proses lahirnya Bayi Semut Keluar dari Telurnya

Kehidupan semut dimulai dari telur. Jika telur dibuahi (progeni) maka akan menjadi perempuan (diploid), jika tidak, maka akan berjenis kelamin laki-laki (haploid). Semut berkembang dengan metamorfosis lengkap dengan tahap-tahap larva melewati tahap pupa sebelum muncul sebagai orang dewasa. larva ini secara umum bergerak dan diberi makan dan dirawat oleh pekerja.

Makanan diberikan kepada larva dengan trophallaxis, sebuah proses di mana semut menyedot makanan cair yang dari tanaman. Semut pekerja menghabiskan beberapa hari dalam merawat kehidupan semut ratu dan muda. Kemudian setelah dewasa semut bertugas untuk menggali dan bekerja di sarang lain, dan untuk mempertahankan sarang serta mencari makan.


Beginilah proses Semut menetas

Pertama, Telur-telur semut diborong, nantinya akan diambil satu untuk dikeluarkan semutnya.



Di sini, kita melihat mata seorang semut baru. Tepatnya pada sisi kepalanya, seorang pekerja membuat irisan dalam lingkaran




Bagian atas dari telur dilubangi dibantu semut pekerja yang lain



Dan akhirnya si semut dibantu keluar dari telur. Wah-wah, semut pun bisa bekerjasama serapi ini. Manusia sepertinya harus malu nih.



Semut baru lahir masih belum bisa bergerak sendiri, lihatlah bagaimana si semut ditolong sama abang-abangnya.



Sekarang saatnya meluruskan kaki dan menjilat.



Akhirnya semua kaki diluruskan. Dia duduk diam beberapa menit, sampai terbiasa dengan sensasi baru.



‘Gerakan Pertama’ - Dan, lihatlah, ia berdiri! semut baru lahir tidak mampu berjalan, mereka terhuyung-huyung, kadang malah terjerat pada kakinya dan terus jatuh, namun setelah beberapa jam mencoba baru si semut kecil mampu menontrol kakinya dengan baik.



‘Langkah Baru si semut kecil’ - Masih butuh beberapa hari bagi si semut kecil untuk belajar berjalan dan bekerja membangun sarang pakan larva. Mungkin butuh beberapa bulan sampai akhirnya si semut kecil mampu meninggalkan sarang untuk sekedar berburu bangai, manisan gula. Nah, selama itu dia akan dibimbing oleh Abang-abang dan kakak-kakaknya di sarang.



http://wisbenbae.blogspot.com/2010/11/proses-lahirnya-bayi-semut-keluar-dari.html

Rahasia Panjang Umur Manula di Ikaria


Penghuni sebuah pulau kecil di Yunani hidup rata-rata 10 tahun lebih lama dari umur harapan hidup warga Eropa umumnya, dan peneliti mencoba menelusuri alasan kenapa fenomena ini terjadi.

Seperti alasan-alasan yang umum ditemukan pada gaya hidup sehat, warga Pulau Ikaria diduga diuntungkan oleh kehidupan yang relatif bebas polusi di wilayah itu.


Udara segar, suasana yang santai dan saling percaya, ditambah sayur-mayur serta minuman susu domba, adalah beberapa alasan yang menjadi kajian peneliti. Masih ditambah dengan wilayah yang bergunung-gunung yang memaksa warga selalu bergerak turun-naik dan membuat fisik mereka menjadi kuat.

Bahkan muncul pula dugaan panjang umur warga setempat ada kaitan dengan radiasi natural dari batu-batu granit yang membentuk pegunungannya.

Bagi Stamatis Moraitis, warga setempat, jawabannya adalah anggur.


"Anggur disini murni tanpa zat tambahan. Anggur yang dibuat di pasaran ditambah zat pengawet, jelek untuk kesehatan. Disini anggur dibuat sendiri jadi murni."


Stamatis merayakan ulang tahunnya yang ke-98 tahun baru lalu. Menurutnya sebenarnya umurnya jauh lebih tua tetapi menurut dokumen kelahiran, dia tercatat lahir 1 Januari 1915.

Untuk kebutuhan anggurnya, setahun dia buat sekitar 700 liter yang diminumnya dengan teman-temannya.


Awet hidup


Padahal 45 tahun lalu, harapan hidup Stamatis hanya tinggal enam bulan.

Pria kelahiran Ikaria ini pernah jadi serdadu pada Perang Dunia II, dan kemudian memutuskan pergi ke Inggris sebelum akhirnya menikah dan menetap di AS. Empat puluh lima tahun lalu, Stamatis didiagnosa menderita kanker paru-paru, dengan harapan hidup tinggal enam bulan.

"Waktu itu pemakaman di Amerika sangat mahal," katanya mengenang. "Jadi saya bilang pada istri 'Aku mau pulang ke Ikaria supaya bisa dikubur dekat orangtua.'"

Saat sampai di Ikaria, kata Stamatis dia hanya ingin bersenang-senang.


"Saya ketemu teman-teman lama di kampung, lalu kami mulai minum-minum. Saya pikir biarlah, setidaknya kalau pun mati saya mati bahagia."


Tiap hari berlalu dengan acara minum anggur dan belum ada tanda-tanda Stamatis akan segera meninggal dunia saat ini. Kakek ini masih gesit mengurus sendiri kebun zaitunnya, merawat, memanjat dan memanen buah kecil berwana hijau itu.

"Beberapa tahun lalu saya kembali ke AS mencoba mencari dokter yang dulu mendiagnosa penyakit saya. Tidak ketemu. Semuanya sudah meninggal."

Ikaria sejak lama dikenal sebagai tempat wisata kesehatan karena memiliki sumber air panas yang dianggap berkhasiat. Beberapa lokasi lain didunia yang juga dikenal sebagai sarang manusia panjang umur adalah Okinawa di Jepang, Sardinia di Italia, serta Loma Linda di California, AS.

Tempat-tempat semacam ini menurut penulis buku tentang rahasia panjang umur, Dan Buettner dan National Geographic, sebagai wilayah 'zona biru' dimana penduduknya menikmati manfaat umur panjang.

Riset paling komprehensif yang pernah dilakukan di Ikaria digelar oleh Universitas Athens, yang menemukan bahwa 8.000 warga pulau kecil di perbatasan dengan wilayah Turki ini hidup 10 tahun lebih lama ketimbang rata-rata warga Eropa dan dalam kondisi kesehatan yang prima hingga akhir hayat.



Bebas stres


Banyak faktor berperan dalam menjaga hidup agar berumur panjang, kata ahli.

Dr Christina Chrysohoou, ahli penyakit jantung dari Universitas Athens yang turut melakukan penelitian mengatakan warga setempat sebenarnya juga menderita berbagai penyakit seperti yang umum diidap manusia pada umumnya. Hanya saja, mereka menderita penyakit tersebut di usia yang jauh lebih tua.


"Kita tidak bisa menghindari penyakit-penyakit ini, tapi warga disini berhasil mempertahankan gaya hidupnya bertahun-tahun. Umur rata-rata sakit jantung antara 55 sampai 60. Di Ikaria jadi sekitar 10 tahun lebih lama."

Warga Ikaria makan ikan dan banyak sayuran dengan hanya sedikit daging. Sebagian besar makanan diolah dengan minyak zaitun. Tanaman hijau liar dipetik dari bukit-bukit sepanjang wilayah itu untuk dimasak dan bahan obat.


Warga sepuh disana biasa minum teh dengan seduhan daun kering campuran sage, thyme, mint, serta chamomile, sementara bahan pemanisnya adalah madu lokal.


Tingkat merokok juga rendah, warga biasa tidur siang, laju kehidupan lambat dimana orang selalu menyempatkan diri bersantai dan bergaul minum-minum anggur secukupnya. Manula dihormati di sini, level depresi dan kepikunan relatif rendah.


Hasilnya, kata George Kassiotis yang berumur 102 tahun, dia hidup nayman dan sentosa.


"Saya tidak makan bahan pangan olahan, saya tidak merokok dan tidak pernah stres," kata Kassiotis. "Saya tidak khawatir soal mati kami sadar kalau semua orang toh nanti kesana juga."



BBC Indonesia

Cumi-cumi Raksasa Ditemukan di Samudera Pasifik


Tokyo - Seekor cumi-cumi raksasa ditemukan hidup di perairan Jepang yang berada di Samudera Pasifik. Cumi-cumi yang bisa mencapai ukuran 8 meter ini tertangkap kamera dalam tayangan dokumentasi ilmuwan setempat. Tayangan dokumentasi tersebut dibuat oleh Museum Ilmu Pengetahuan Nasional Jepang bekerja sama dengan televisi Jepang, NHK dan Discovery Channel asal Amerika Serikat (AS). Tayangan dokumentasi tersebut khusus membahas kehidupan makhluk bawah laut di perairan dalam yang kadang tidak terjangkau.

Yang menarik perhatian, dalam tayangan tersebut terlihat keberadaan seekor cumi-cumi raksasa yang selama ini cenderung menjadi legenda semata. Hewan tak bertulang belakang yang jarang terlihat tersebut, ditemukan sedang berenang di perairan sedalam 900 meter. Demikian seperti dilansir Asia One, Senin (7/1/2013). Temuan ini tidaklah mudah, karena para peneliti harus melakukan sekitar 100 misi selama 400 jam di dalam kapal selam. Pada kedalaman 630 meter, mereka berhasil menemukan cumi-cumi sepanjang 3 meter.

Namun kemudian pada kedalaman yang lebih dalam, tiga kru berhasil menemukan hewan berspesies moluska ini dengan ukuran yang lebih besar. Cumi-cumi ini ditemukan di lokasi sekitar 15 km sebelah timur pulau Chichi, yang masuk dalam wilayah Samudera Pasifik Utara. Seorang peneliti dari museum tersebut, Tsunemi Kubodera menuturkan, mereka harus terus mengikuti hewan raksasa tersebut hingga nyaris masuk ke jurang laut.

Dalam dokumentasi yang ditayangkan oleh NHK, terlihat jelas cumi-cumi raksasa tersebut dengan warna perak dan mata hitam yang besar. Hewan raksasa tersebut bahkan terlihat berenang melawan arus. Bagi Kubodera, temuan ini menjadi puncak dari pencarian panjang yang dilakukannya. "Sangat bersinar dan sangat indah. Saya benar-benar senang ketika saya melihatnya, tapi saya yakin kami akan berhasil karena kami telah melakukan penelitian di wilayah tersebut, dan didasarkan pada data sebelumnya," terang Kubodera yang ahli soal cumi-cumi ini.

Menurut Kubodera, cumi-cumi tersebut kehilangan dua tentakelnya yang paling panjang. Jika seluruh tentakelnya dibentangkan, diperkirakan cumi-cumi tersebut bisa mencapai panjang 8 meter. Namun sayangnya, Kubodera tidak menjelaskan lebih lanjut soal tentakel yang hilang tersebut.

Pada tahun 2006 lalu, Kubodera pernah memfilmkan keberadaan seekor cumi-cumi raksasa, namun hanya dari atas kapalnya. Cumi-cumi tersebut dipancing hingga ke permukaan dan kemudian dibawa ke atas kapal. Dokumentasi ini merupakan yang pertama kalinya berhasil mengabadikan cumi-cumi raksasa di habitatnya sendiri.

Cumi-cumi raksasa atau yang biasa disebut 'Architeuthis' oleh para ilmuwan, seringkali digambarkan sebagai salah satu makhluk paling misterius di lautan. Para ilmuwan menyatakan, Architeuthis bertahan hidup dengan memangsa jenis cumi-cumi lainnya atau spesies ikan seperti grenadier yang hanya hidup di lautan dalam. Spesies ini dinyatakan bisa tumbuh hingga mencapai ukuran 10 meter.


http://news.detik..com/read/2013/01/07/170456/2135388/1148/wow-cumi-cumi-raksasa-ditemukan-di-samudera-pasifikhttp://news.detik..com/read/2013/01/07/170456/2135388/1148/wow-cumi-cumi-raksasa-ditemukan-di-samudera-pasifik

Inilah 8 Vending Machine Berteknologi Canggih yang Unik

jagatreview.com


Mungkin untuk sebagian besar masyarakat Indonesia, vending machine adalah hal yang tidak lazim ditemukan di jalanan atau tempat-tempat tertentu. Namun belakangan, mesin penjual minuman otomatis ini sudah mulai tersebar terutama di kota Jakarta. Anda bisa menemukan mesin penjual minuman ini di halte busway Trans Jakarta atau beberapa mal. Sedikit berbeda dengan di luar negeri, vending machine sejenis ini bisa Anda temukan bahkan di jalanan sekalipun tanpa perlu harus masuk ke sebuah toko atau mal tertentu.

Umumnya, vending machine memang terbatas hanya menjual minuman saja, tetapi bagaimana jika Anda menemukan salah satu vending machine berteknologi tinggi seperti berikut ini?

1. Dream Vendor: 3-D Printing Vending Machine


Cukup masukkan SD Card yang berisi sebuah obyek yang Anda desain dengan program 3D, lalu mesin ini akan bekerja untuk mencetak desain tersebut dalam bentuk 3D! Vending machine yang berlokasi di Virginia Tech ini memungkinkan pengguna untuk mencetak desain apapun dengan bahan utama plastik.


2. Dance Reward Coca Cola Vending Machine


Ingin mendapatkan Coca Cola gratis dari vending machine ini? Anda bisa mendapatkannya secara cuma-cuma dengan satu buah syarat: Anda harus menari di depan mesin! Vending machine yang bisa Anda temukan di Korea Selatan ini menggabungkan teknologi vending machine dengan rhythme game di mana Anda perlu menarikan sesuai dengan gerakan yang ditampilkan dalam layar video. Semakin akurat gerakan tarian Anda, akan semakin besar hadiah yang bisa Anda raih! Vending machine unik ini berteknologi Microsoft Kinect untuk memantau gerakan dari para penantangnya.


3. Starbucks Vending Machine


Penggemar kopi pasti akan langsung mengenal brand yang satu ini. Sesuai namanya, vending machine ini akan menyediakan kopi yang bisa Anda olah sendiri ukuran dan jenis minumannya dengan layar touchscreen. Dengan berbagai jenis minuman yang disediakan, Anda mampu membuat 280 jenis minuman dengan vending machine ini! Proses pembuatan kopi dalam vending machine ini dikembangkan oleh Pepsi dan empat buah mesin ini sudah diluncurkan di Amerika Serikat sekitar pertengahan atau akhir tahun 2012 kemarin.


4. Let’s Pizza Vending Machine


Mungkin Anda sudah bisa menebak mesin penjual apakah ini—tepat sekali, mesin ini menjual pizza! Diluncurkan di Inggirs dan beberapa negara belahan Eropa, mesin ini akan menerima pesanan pizza berukuran 10.5 inci yang diproses seperti pizza sungguhan di dalam mesinnya. Tak perlu menunggu selama 15-30 menit, pizza ini akan langsung siap disantap hanya dalam waktu 2.5 menit! Karena kepopulerannya, ada kemungkinan mesin ini akan hadir juga di Amerika Serikat.


5. Wine Vending Machine

Self-service wine-dispensing system sudah mulai dimasukkan ke beberapa restoran dan toko sejak beberapa tahun yang lalu. Salah satunya adalah Napa Technology Wine Station ini, di mana mesin ini memiliki 28 buah botol anggur di dalamnya. Anggur yang tersimpan di dalam tetap terjaga dan terjamin kualitasnya berkat bantuan oksigen dan gas argon, begitu juga sistem pendingin thermoelectirc yang mengurangi kebutuhan untuk sirkulasi cairan. Untuk dapat menggunakan mesin ini, Anda perlu wine card yang dapat dibeli di toko yang menyediakan mesin ini. Hal ini dilakukan untuk menghindari anak di bawah umur menggunakan mesin ini. Mesin penuang anggur ini dapat Anda temukan di beberapa hotel, bandara, supermarket atau kapal pesiar di Amerika Serikat.


6. Espresso Book Vending Machine

Satu buku dicetak hanya dalam waktu 5 menit, vending machine ini dapat Anda gunakan untuk mencetak buku dari berbagai penerbit maupun terbitan Anda sendiri. Mesin ini menggunakan software khusus yang diberi nama EspressoNet untuk dapat terhubung dan mencari berbagai seri buku yang bisa Anda cetak. Setelah menentukan buku apa yang akan dicetak, mesin akan langsung mencetak halaman-halamannya menggunakan printer Xerox 4112. Mesin EBM ini dapat mencetak lebih dari 500 halaman dengan kecepatan cetak 100 halaman per menit. Setelah selesai dicetak, mesin ini akan memotong ukuran sesuai dan persis sama dengan buku aslinya, lengkap dengan full-color cover-nya. EBM ini dapat ditemukan di beberapa toko buku dan perpustakaan Amerika Serikat.


7. Coca Cola Freestyle Vending Machine
Diperkenalkan pertama kali di tahun 2009 di Amerika Serikat, mesin ini dapat membuat lebih dari 125 kombinasi minuman ringan sesuai dengan keinginan Anda hanya dengan menekan tombol yang tersedia. Orange Coke, Grape Powerade, atau Fruit Punch Fanta bisa Anda buat dengan mesin ini. Sistem PurePour dalam mesin ini menyimpan 5 galon tangki minuman seperti yang biasa dapat ditemukan di counter restoran cepat saji. Hanya saja, tangki tersebut dibagi per 46 ons cartridges yang menyimpan berbagai jenis minuman yang dapat dikombinasikan.


8. Pharmaceutical Vending Machine


Dapat ditemukan di beberapa rumah sakit bagian gawat darurat dan care center di Amerika Serikat, mesin ini memungkinkan para pasien untuk mengambil obat berdasarkan dari kode untuk resep dokter yang sudah mereka dapatkan. Dengan menggunakan layar touchscreen, pasien menggunakannya dengan cara memasukkan kode dari resep dokter yang mereka terima dan menjawab beberapa pertanyaan sebelum akhirnya pasien dapat membayar menggunakan kartu debit atau kredit. Mesin akan melakukan pemeriksaan ulang sebelum membungkus obat dan mengeluarkannya untuk dapat diambil oleh pasien. Selain memiliki kemampuan untuk mencetak obat, mesin ini juga dilengkapi dengan telepon yang akan langsung tersambung ke bagian farmasi jika pasien mengalami masalah dalam menggunakan mesin ini.

Layanan Pendidikan Anak WNI di Filipina



BAHAGIA: Agustina Dedal di tengah para siswa di Sekolah Indonesia Davao, Filipina. Foto: Hilmi Setiawan/Jawa Pos


Nasib guru honorer yang memprihatinkan ternyata juga dialami guru-guru tidak tetap yang mengabdi di luar negeri. Salah satunya adalah Agustina Dedal yang sudah 31 tahun mengajar di Sekolah Indonesia Davao (SID) Filipina. Berikut laporan wartawan Jawa Pos M. HILMI SETIAWAN yang baru pulang dari sana.

GURAT kecantikan tersisa di wajah Agustina Dedal. Meski usianya sudah 63 tahun, dia masih terlihat ayu di balik senyumnya yang selalu mengembang. "Ini yang membuat kelihatan awet muda," ujar perempuan kelahiran Manado, Sulawesi Utara, 10 Agustus 1949, itu lantas tersenyum.

Secara fisik, sehari-hari selama puluhan tahun Dedal "panggilannya" menetap di Davao, Filipina. Dia juga mempunyai suami berkewarganegaraan Filipina. Namun, hingga hari ini Dedal masih tercatat sebagai warga negara Indonesia (WNI). Dia enggan pindah menjadi warga negara tetangga tersebut.

"Saya masih sangat cinta tanah air. Biarlah begini saja," ujarnya di sela-sela menyambut kunjungan rombongan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh di Sekolah Indonesia Davao (SID), Sabtu lalu (24/11).

Dia juga begitu bangga menjadi bagian dari sekolah milik KJRI (Konsulat Jenderal Republik Indonesia) Davao tersebut. Karena itu, Dedal sangat antusias ketika diminta menceritakan suka dukanya menjadi guru di negeri rantau tersebut, meski berstatus guru honorer.

Kompleks SID menempati gedung dua lantai di belakang kantor KJRI Davao. Sekilas, sekolah itu tampak seperti penjara dengan pagar besi menjulang yang mengelilingi. Di dalamnya kini belajar 51 siswa SD, 32 siswa SMP, dan 38 siswa SMA. Mereka diajar 15 guru yang dibantu dua staf administrasi.

Seluruh siswa SID adalah anak-anak WNI yang "menetap" di Davao. Orang tua mereka mencari nafkah di salah satu destinasi wisata Filipina itu. Mereka belajar dengan sistem asrama.

Ironisnya, lantaran sejak kecil berada di negeri jiran, anak-anak tersebut sampai tidak mengenal bahasa ibu sendiri, bahasa Indonesia. Mereka lebih fasih berbahasa Tagalog, bahasa setempat.

"Kondisi itulah yang membingungkan siswa. Padahal, mereka sangat cinta Indonesia. Mereka ingin sekali berkunjung ke Indonesia suatu saat nanti," ujar Dedal kepada Jawa Pos.

Ibu dua anak tersebut menceritakan, dirinya mengajar di SID sejak Juli 1981. Itu berarti separo hidupnya diabdikan untuk mendidik anak-anak WNI di Davao. Meski sudah puluhan tahun mengajar di sekolah Indonesia, sampai saat ini statusnya masih saja guru honorer. "Sejatinya seperti yang lain, saya juga ingin jadi PNS," ujar istri mendiang Mansueto Dedal tersebut.

Tetapi, ketika gerbong mutasi guru honorer menjadi PNS dibuka lebar belakangan ini, usianya sudah terlalu tua. Aturan pemerintah Indonesia menutup akses pengangkatan guru honorer yang berusia 60 tahun menjadi PNS.

Dedal kemudian bercerita awal mula dirinya "terdampar" menjadi guru di SID. Memang, saat masih di Manado, dirinya sempat menjadi guru di SDN Remboken. Namun, setelah menikah dengan pria Filipina, Dedal terpaksa berhenti mengajar karena diboyong ke negara suami.

Nah, ketika mengurus dokumen izin tinggal, petugas KJRI Davao mengetahui bahwa Dedal pernah menjadi guru SD. Kebetulan, waktu itu SID sedang kekurangan guru. "Saya ditawari untuk jadi guru anak-anak WNI di Davao. Setelah pikir-pikir, saya bersedia karena membuat saya tidak akan melupakan Indonesia," tuturnya.

Awal-awal bekerja, Dedal mendapat gaji sekitar 600 peso (dengan kurs sekarang 1 peso = Rp 233,52, berarti sekitar Rp 139.800). Dengan gaji sebesar itu, keluarga Dedal hanya bisa hidup secara sederhana. Sebab, profesi suaminya tidak menentu. Kadang menjadi petani, kadang pula nelayan.

Dedal menuturkan, saat awal bekerja, kondisi keamanan Davao masih rawan dan mencekam. Perampok berkeliaran di mana-mana. Keamanan warga terancam. Sementara itu, jarak antara rumah Dedal dan sekolah tak terlalu jauh. Kira-kira bisa ditempuh dalam 20 menit jalan kaki. Meski begitu, dia mengaku sering merasa dikuntit penjahat jalanan.

"Penjahatnya sama dengan perampok di Indonesia. Bahkan, bisa jadi lebih kejam. Mereka membawa golok dan pedang," ucap Bu Guru yang masih fasih berbahasa Indonesia itu.

Kiprah Dedal dimulai sebagai guru bahasa Indonesia. Sampai sekarang, 31 tahun kemudian, pun dia tetap mengajar bahasa Indonesia. Hanya, dia mengaku, menjadi guru bahasa Indonesia di Davao tidak semudah guru bahasa Indonesia di kampung halaman.

Menurut dia, bahasa yang dikuasai anak-anak WNI yang menetap di Filipina benar-benar berbeda dari bahasa Indonesia. Mereka rata-rata menggunakan bahasa Tagalog untuk komunikasi sehari-hari. Mereka membutuhkan waktu enam bulan untuk sekadar mengenal dasar-dasar bahasa Indonesia.

Dedal pun harus bekerja dua kali untuk mengajari siswa berbahasa Indonesia. Dia mesti lebih dulu menerjemahkan buku pelajaran bahasa Indonesia yang dipakai ke bahasa Tagalog sebelum mengajarkannya. Setelah itu, dengan perlahan dia mengubah ucapan Tagalog para siswa ke bahasa Indonesia.

"Benar-benar pekerjaan yang butuh ketelatenan. Tetapi, saya enjoy. Buktinya, saya tetap mau mengajar mereka meski diupah honorarium," paparnya.

Pada waktu senggang, Dedal sering mengajak para siswa berbincang-bincang santai tentang Indonesia. Hatinya sering trenyuh ketika ada siswa yang bertanya tentang tanah air nenek moyangnya. Kalau sudah begitu, dia lalu membuka peta Indonesia dan menceritakan kehebatan negara khatulistiwa itu.

"Anak-anak kelihatan begitu takjub mendengar paparan cerita saya. Mereka tampak penasaran ingin mengetahui langsung seperti apa Indonesia," ungkapnya.

Hingga kini Dedal masih belum berpikir untuk pensiun. Dia masih ingin melihat siswa-siswanya berhasil. Karena itu, meski menjadi guru honorer, dia menyatakan tidak masalah. Apalagi, kini honor plus tunjangan mengajarnya sudah berlipat, menjadi sekitar 30 ribu peso (sekitar Rp 7 juta) per bulan.

"Jika dibuat cukup, ya cukup. Jika tidak cukup, ya tidak cukup. Jadi, ya dicukup-cukupkan," tuturnya pelan.

Terlepas dari urusan status PNS dan penghasilan, Dedal mengaku sudah bisa menerima keadaan. Jika sewaktu-waktu diberhentikan sebagai guru karena usianya yang terus merambat tua, dia akan menerima. Apalagi setelah mengetahui banyak muridnya yang kini berhasil menjadi "orang".

bu Michael Dedal dan Immanuel Dedal tersebut mengungkapkan, banyak alumnus SID yang sudah sukses. Misalnya, menjadi diplomat di Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Filipina atau menjadi staf di KJRI Davao. Ada pula yang menjadi pendeta atau profesional di Arab Saudi. "Saya bangga mendengar murid-murid saya berhasil dalam kehidupannya," tegas Dedal. (*/bersambung/c5/ari)

http://www.jpnn.com/read/2012/11/28/148410/Meninjau-Layanan-Pendidikan-Anak-Anak-WNI-di-Davao,-Filipina-%281%29-

7 CIRI Pria Tidak Dewasa


--> Prinsip akan merubah pikiran seorang pria, jika pikiran seorang pria benar, maka tindakannya juga benar <--


Cirinya :

1. SENSUAL

-- Anak- anak mengalami proses merasakan, bertindak dan berpikir. Sedangkan pria dewasa BERPIKIR, BERTINDAK dan akhirnya MERASAKAN --

Bagaimana dengan anda sbg PRIA, apakah anda berpikir sebelum melakukan segala sesuatu nya ... atau anda bertindak dahulu dan merasakan?

tanpa berpikir apa yg telah anda kerjakan dan bertanggung jawab.

case: anak muda jaman skrg yg cenderung american style, SEX dulu, baru LOVE, then DATING... (ikutin NAFSU dulu, JATUH cinta atas keputusan dan pertimbangan yg matang, baru bangun komunikasi kencan -kepercayaan, prinsip, nilai2, dll-

-----------------

"Kedewasaan seorang pria tidak diukur dari umur tetapi dari penerimaan akan tanggung jawab" edwin louis cole

-----------------


2. EGOIS

-- Pria yang TIDAK SADAR akan keegoisannya adalah pria yang belum dewasa--

Sifat egois adalah sifat seorang anak kecil, Segala sesuatu yg diinginkan oleh anak kecil harus didapatkannya, tidak mau tahu cuaca sedang hujan / tidak, bila dia minta sesuatu dia harus mendapatkannya

-----------------

"Nafsu berusaha untuk menguntungkan diri sendiri walaupun harus mengorbankan orang lain; karena nafsu selalu ingin mendapatkan" anonym

-----------------


3. TIDAK KONSISTEN

-- Wanita menginginkan agar pria memiliki KONSISTENSI, KETEGASAN, KEKUATAN--

Seorang pria yang tidak konsisten, mereka akan sulit memiliki fokus dalam hidup ini. Mereka akan sulit berhasil dalam melakukan segala sesuatu, baik pekerjaan, bisnis, dll... gagal lagi gagal lagi ...

-----------------

"Dasar dari semua karakter seorang pria adalah konsisten dan kesetiaan" anonym

"Seringkali pria hanya mengutamakan & menonjolkan kemampuan & karisma, tetapi tidak menekankan kesetiaan" anonym

-----------------


4. TIDAK TEPAT JANJI -- Perkataan seorang pria adalah ukuran dari karakternya--

Nama baik seorang pria tergantung pada penggenapan dari kata-kata pria tersebut, semakin banyak penggenapan dari perkataan yang kita ucapkan, sebesar itulah kemaksimalan seorang pria, berapa seringkah anda menepati janji ???

-----------------

"...tetapi penyebab perceraian terbesar adalah hilangnya respek istri terhadap suaminya" anonym

-----------------


5. TIDAK BERTANGGUNG JAWAB -- Hakekat utama menjadi seorang ayah adalah mengajar anak-anaknya bertanggung jawab atas perbuatan mereka--

prinsip humanisme ...

"sorry aku tidak bertanggung jawab kepada siapa-siapa. Aku tidak bertanggung jawab kepada kamu. Jangan ganggu hidup saya, kamu adalah kamu, saya adalah saya (terus melarikan diri dari tanggung jawab)

-----------------

"Kita tidak bisa menjadi pria sejati jika kita tidak memulai dan bertanggung jawab untuk melayani manusia dan sekitarnya" anonym

-----------------


6. SUKA BERSEMBUNYI

-- Masalah dan krisis tidak akan membentuk karakter seorang pria, krisis hanya akan mengungkapkan siapa dia sesungguhnya--

Seringkali seorang suami masih memakai topeng dihadapan istrinya. Suami tidak berani bercerita, tidak berani terbuka dengan istrinya. Pria yang seperti ini akan terus menderita dan sampai akhir hidupnya tidak akan pernah mendapat apa-apa... karena dia selalu bersembunyi...

Yang paling sering dilakukan pria adalah sembunyi dari kegagalannya dalam tanggung jawab

-----------------

"Orang sukses melihat krisis sebagai kesempatan untuk berubah: dari yang kurang kepada yang lebih, dari yang kecil kepada yang lebih besar" anonym

-----------------


7. HANYA BERESPON PADA PEMAKSAAN

-- Pria yang belum dewasa adalah pria yang hanya berespon apabila dipaksa atau ditekan--

Terkadang sulit untuk menasehati seorang pria, seperti

jangan nonton film porno! nanti pernikahan kamu rusak!

dijawab "tidak apa-apa kan sebentar saja" dan terus menonton..

Berlanjut ke internet porno, mulai keluarganya tidak harmonis, dia mulai melihat istrinya kurang sexy, dia banding2kan istrinya dengan wanita yg dia lihat di video dan internet..

Istrinya mulai terluka hatinya, istrinya merasa bahwa dia bukanlah pribadi yang dicintai lagi, melainkan seperti barang ...

Akhirnya ketika istri mengajukan surat cerai kepadanya dan mereka bercerai

si pria baru kapok dan menyesal.... "aduh aku salah .. .!"

(respon yang ada setelah dipaksa / ditekan oleh kondisi, situasi, keadaan)

maka itulah sifat anak-anak

-----------------

"Kita diciptakan bukan untuk menjadi diktator, melainkan pemimpin" anonym

"dan anda hanya berhak memimpin sampai pada batas anda bersedia melayani" anonym

-----------------

Pertanyaan nya ??

Bagaimakah dengan hidup anda sebagai pria.... apakah anda mau MEMBANGUN hidup ini dengan baik dan benar ???

karena ...

------------------------

hidup ini ditentukan oleh pilihan-pilihan kita dan dibangun oleh perkataan kita.

------------------------

menurut hemat saya jagalah selalu AREA :

PIKIRAN - PERASAAN - KEHENDAK - KEINGINAN...

yang bersangkutan dengan ROH dan JIWA

daripada HANYA mengikuti TUBUH dan NAFSUNYA

Selamat menjadi pria dewasa!

http://forum.kompas.com/tentang-pria/262-7-ciri-pria-tidak-dewasa.html

Tujuh Alasan Pria Berselingkuh

yahoo.com


Mungkin karena keintiman, kegagalan pengendalian diri, atau karena nafsu? Pakar seks dan hubungan mengemukakan alasan utama kenapa pria berselingkuh. 

1. Mereka menghindari keintiman "Beberapa pria selingkuh untuk menghindari keintiman yang sesungguhnya. Keintiman membuat mereka takut, sehingga mereka menjauhkan diri dari istri atau pacar dengan berselingkuh," tutur psikiater Gail Saltz, MD. Dengan cara ini mereka tidak perlu sepenuhnya bergantung pada orang lain, sehingga mereka tidak bisa terluka. Ya, itu masuk akal dalam pikiran mereka… 

2. Mereka mendambakan keintiman Di sisi lain, beberapa pria mencari keintiman di luar hubungan mereka. Menurut pakar seks Emily Morse, beberapa pasangan menjauh dari waktu ke waktu dan tidak berkomunikasi tentang kurangnya keintiman. Ketika itu terjadi, beberapa pria berpikir lebih mudah selingkuh daripada membicarakan hal itu. 

3. Butuh meningkatkan libido Anda tahu rasanya kan, di awal hubungan pasangan selalu lengket dan mesra. Tapi setelah beberapa saat, semua terasa terlalu nyaman... yang bukan merupakan hal buruk. Beberapa pria mendambakan hal menggebu-gebu seperti dulu dan pergi ke wanita lain untuk menemukannya. 

4. Mereka ingin kontrol Dr Saltz mengatakan beberapa pria tidak setia karena mereka ingin kontrol dan kekuasaan dalam hubungan, dan selingkuh menjadi salah satu ajang unjuk kekuasaan. 

5. Mereka tidak punya pengendalian diri Morse mengatakan bahwa beberapa pria memang pada dasarnya lemah. Mereka dengan mudah menyerah dengan godaan perselingkuhan, "hanya karena ada kesempatan dan mereka tidak cukup kuat untuk mengatakan tidak." Kedengarannya seperti menggampangkan sesuatu bagi kami. 

6. Tidak pernah ketahuan selingkuh sebelumnya Menurut Dr Saltz, tidak setiap orang yang selingkuh akan melakukannya lagi. Tapi, mereka bisa mengulanginya terutama jika masih bisa belum menemukan alasan apa yang mendorong mereka berselingkuh untuk pertama kali. Atau bisa saja mereka memang tidak peduli dengan siapa pun kecuali diri sendiri. 

7. Mereka ingin variasi Beberapa pria akan berselingkuh meskipun mencintai wanita yang menjadi pasangan mereka. "Pria mengaku berselingkuh karena menginginkan variasi dan pengalaman baru," kata Morse, "tapi melakukannya meskipun masih sangat bahagia dengan hubungan mereka saat ini." Ya... itu cukup aneh. 

Ardina Rasti Polisikan Eza Gionino

KAPANLAGI.COM 


Atas dugaan kasus penganiayaan dan perbuatan tidak menyenangkan yang dilakukan oleh mantan kekasihnya, Eza Gionino, artis Ardina Rasti telah melaporkan hal tersebut ke pihak berwajib. Ardina Rasti resmi melapor per Oktober 2012 di Polres Jakarta Selatan. 

Hal tersebut dibenarkan oleh ibunda Ardina Rasti, Erna Santoso saat dihubungi oleh KapanLagi.com®, Rabu (9/1). 

"Iya benar dan sudah masukkan ke Polres ke Jakarta Selatan. Sejak Oktober 2012," ucap Erna Santoso. 

Beberapa waktu silam, Ardina Rasti sempat dikabarkan depresi karena kejadian tersebut. Dia selalu menghindar ketika disinggung permasalahan ini. Namun diakui ibundanya, pelaporan ini adalah atas keinginan Rasti. 

"Iya, Rasti sendiri yang melaporkan dan Rasti sendiri yang akhirnya inisiatif mau melakukan laporan itu," imbuh Erna. 

Saat melapor pun, Rasti telah melengkapi dengan beberapa bukti serta saksi yang menguatkan laporannya tersebut. 

"Bukti-buktinya sudah lengkap dan sudah di BAP. Buktinya visum dan saksi-saksi yang sudah membuat kesaksian tentang kejadian tersebut," pungkasnya. (kpl/ato/rea/faj) 

Yang Merugikan Bagi Vagina

Ghiboo.com 


Wanita memang sangat peduli terhadap kecantikan. Tak hanya perawatan kecantikan di wajah saja, area intim pun tak luput dari perhatian. 

Kini, perawatan kecantikan vagina sedang nge-tren. Jadi Anda siap untuk ikut tren tersebut, maka bersiaplah untuk mengalami risiko berbahaya bagi kesehatan. 

Berikut tren kecantikan bagi Miss V yang berbahaya, dilansir dari Health.com (9/1). 


Mengecat bulu kemaluan

Kulit di area kemaluan jauh lebih mudah iritasi karena sangat sensitif dibandingkan kulit kepala Anda. Jadi, pikirkan ulang sebelum mewarnai bulu kemaluan demi mencegah terjadinya iritasi di daerah Miss V. 


Bleaching 

Bleaching atau pemutihan sengaja di lakukan wanita agar memiliki kulit yang lebih cerah di sekitar vagina. Sayangnya, bleaching dapat menyebabkan kulit iritasi, melepuh bahkan sulit buang air besar. "Jika dilakukan dengan tidak benar, ada kemungkinan risiko terkena herpes atau infeksi bakteri," jelas dermatolog Doris Day. 


Brazilian waxing

Menghilangkan hampir semua bulu kemaluan bukanlah ide yang baik. Sadarkah Anda bahwa bulu kemaluan memberikan perlindungan bagi vagina Anda? "Waxing dapat mengangkat atau merobek kulit halus, yang menyebabkan rambut tumbuh ke dalam, timbul ruam dan infeksi," tegas Dr. Libby Edwards, MD,chief of dermatology di Carolinas Medical Center, Carolina. 


Tindik vagina

Tak hanya di telinga atau hidung saja. Tren tindik yang cukup nyeleneh juga dilakukan di sekitar vagina. Tentu saja risiko terkena infeksi sangat besar, mengingat area intim Anda sangat sensitif. Waspadai juga risiko pembengkakan dan kemerahan.