بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Orang Tertua 116 Tahun, Tutup Usia
Go Green

Clock Link

Thursday, December 6, 2012

Orang Tertua 116 Tahun, Tutup Usia

Liputan6.com


Georgia : Umur memang rahasia Tuhan, tak ada yang tahu kapan kita menghadap sang pencipta itu. Seperti wanita tertua di dunia asal Iowa, Amerika Serikat, yang meski menyandang predikat orang tertua namun belum lama ini dirinya tutup usia.

Menurut keterangan anak Besse Cooper, Sidney Cooper, ibunya meninggal di usia 116 tahun pada Selasa, 4 Desember. Disebuah panti jompo di Monroe, Georgia, Amerika Serikat. Sekitar 45 kilometer sebelah timur Atlanta.

Seperti dilansir usatoday, Kamis (6/12/2012), Sidney mengatakan belum lama ini ibunya menderita penyakit akibat terinfeksi virus perut. Kemudian keadannya membaik pada Senin, 4 Desember.

Hari berikutnya, Sidney mengungkapkan ibunya yang telah menata rambut kemudian menonton video Natal. Tiba-tiba saja ia mengalami kesulitan bernapas. Meski telah diberikan bantuan pernapasan oksigen, namun nyawanya tetap tak tertolong. Besse menghembuskan napas terakhirnya sekitar pukul 2 dini hari waktu setempat.

"Dengan tata rambutnya seperti itu, ia tampaknya telah siap untuk pergi," kata Sidney dalam raut sedih.

Rencananya, ia bersama kerabat lainnya akan mengadakan pemakaman untuk ibunya akhir pekan ini.

Besse Cooper adalah wanita pertama kelahiran Georgia yang memegang rekor dunia "orang tertua". Ia dilahirkan di Tennessee, Amerika Serikat, dan pindah ke Georgia selama Perang Dunia I untuk mencari pekerjaan sebagai guru.

Ia resmi dinyatakan sebagai orang tertua di dunia pada Januari 2011. Pada Mei 2011, Guinness World Records melakukan pendataan ulang dan mengetahui wanita asal Brasil bernama Maria Gomes Valentin ternyata lebih tua 48 hari dari Besse. Namun Valentin meninggal pada bulan berikutnya. Predikat orang tertua pun kembali disandang oleh Besse Cooper.

"Ini adalah hari yang menyedihkan bagi saya," kata konsultan senior Guinness untuk gerontologia, Robert Young, ketika mengingat pertemuannya dengan Besse ketika berusia 111 tahun untuk mencatat ketangkasan mentalnya.

"Di usianya (Besse), yang dia lakukan dengan sangat baik. Dia masih bisa membaca buku," kata Young.

Tahun lalu pada ulang tahun ke 115, Besse merayakannya bersama dengan teman dan kerabat. Sambil menikmati dua irisan kecil kue ulang tahun, dengan hiburan alunan musik dari musisi asal Nashville yang membawakan Waltz Tennessee.

Setelah kepergian Besse, "saat ini predikat orang tertua di dunia dipegang oleh Dina Manfredini dari Johnston, Iowa, yang berusia 115 tahun," kata Young.

Sedangkan predikat orang tertua sepanjang masa, masih dimiliki Jeanne Calment, seorang wanita Perancis yang hidup hingga usia 122 tahun dan meninggal pada 1997.

No comments:

Post a Comment