بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Boediono: Kurikulum SD Sekarang Terlalu Membebani
Go Green

Clock Link

Sunday, December 9, 2012

Boediono: Kurikulum SD Sekarang Terlalu Membebani

TEMPO.CO


Jakarta - Wakil Presiden Boediono menjelaskan bahwa gagasan perumusan kurikulum baru untuk siswa sekolah dasar berasal dari kekhawatiran melihat beban kurikulum saat ini. 

“Memang ada beban yang tidak perlu,” katanya kepada Tempo, dalam wawancara khusus di kediaman resmi Wakil Presiden, Kamis 22 November 2012. Dia menunjuk belum adanya keseimbangan antara materi teknis akademis dengan materi soft skill sebagai salah satu masalah dalam kurikulum yang berlaku sekarang.

Meski ada perubahan fundamental, Boediono berharap para guru bisa menyesuaikan diri. “Kuncinya di guru. Nanti kami harus fokus ke situ. Ada uang kok. Kemendikbud punya uang untuk meningkatkan kualitas guru,” katanya. Boediono mengaku sudah mendengar protes sejumlah guru yang menolak uji kompetensi dan sertifikasi. Tapi dia bersikeras kedua proses itu penting untuk meningkatkan dan memetakan kualitas guru di Indonesia. 

Boediono juga mengaku sudah mendengar banyak keberatan dan tantangan terhadap rencana pemerintah dalam meluncurkan kurikulum baru pada 2013 depan. “Ini pekerjaan besar. Kita lihat saja. Pokoknya saya minta Kemendikbud memberikan penjelasan yang benar, jangan jadi polemik yang enggak ada ujung pangkalnya,” katanya tegas.

No comments:

Post a Comment