بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Pria Tua Berencana Lempar Kotoran ke Pangeran Charles
Go Green

Clock Link

Sunday, November 25, 2012

Pria Tua Berencana Lempar Kotoran ke Pangeran Charles

http://id.berita.yahoo.com/pria-tua-berencana-lempar-kotoran-ke-pangeran-charles-040610124.html

Pria Tua Berencana Lempar Kotoran ke Pangeran Charles

Auckland (AFP/ANTARA) - Seorang pria Selandia Baru mengaku bahwa berniat untuk melempar kotoran hewan ke arah Pangeran Charles dan istrinya Camilla di Auckland, beberapa menit setelah ia mengaku tidak bersalah di pengadilan atas tuduhan merencanakan serangan. 

Sam Bracanov (74), yang ditangkap pada Senin sesaat sebelum pasangan kerajaan tersebut menemui kerumunan orang yang menanti mereka di kota itu, pada Selasa muncul di Pengadilan Negeri Auckland dan dituduh mempersiapkan untuk melakukan serangan. 

Bracanov, yang digambarkan polisi sebagai "seorang anti-royalis ", membantah tuduhan tersebut dan dibebaskan dengan jaminan setelah diperintahkan untuk menjaga jarak setidaknya 500 meter pasangan Charles dan Camilla selama tur mereka di Selandia Baru. 

Meskipun mengaku tidak bersalah, Bracanov mengatakan kepada media di luar pengadilan bahwa ia telah membeli pupuk kandang kuda yang dicampur dengan air sehingga berbentuk seperti "bubur", dan ia berniat melemparnya ke arah pewaris tahta kerajaan Inggris tersebut. 

"Saya akan melakukannya," ungkapnya yang dikutip New Zealand Newswire. 

Dia mengatakan bahwa rencana tersebut merupakan bentuk protes terhadap posisi istimewa Charles. 

"Dia tidak memenuhi syarat dengan otaknya, ia memenuhi syarat dengan tubuhnya, dan apa (yang) dihasilkan tubuh akan berakhir di toilet, jadi saya akan memukulnya dengan apa yang berakhir di toilet," katanya kepada para wartawan, menyapa mereka sementara duduk pada tong sampah yang dibalik. 

Bracanov dilaporkan berusaha melakukan aksi serupa ketika Charles mengunjungi Selandia Baru pada 1994, ia berusaha menyemprotkan penyegar udara ke arah Pangeran Charles dengan tujuan "menghilangkan bau kerajaan." (ai/pt)

No comments:

Post a Comment