بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Kendaraan Menuju Sudirman Dialihkan karena Kebocoran PGN
Go Green

Clock Link

Thursday, July 17, 2014

Kendaraan Menuju Sudirman Dialihkan karena Kebocoran PGN


Imbas pipa gas terbakar, kendaraan menuju Sudirman dialihkan

MERDEKA.COM. Kebocoran pipa Perusahaan Gas Negara (PGN) yang berada di Jalan Sudirman, Jakarta Selatan menyebabkan kemacetan parah. Kebocoran terjadi dekat halte Polda Metro Jaya. Agar kemacetan tidak semakin parah, terjadi pengalihan arus.

Kendaraan dari Jalan Gatot Subroto yang hendak menuju Jalan Sudirman dialihkan. Polisi sementara menutup jalan menggunakan water barrier.

Petugas pemadam kebakaran saat ini masih berjibaku untuk mendinginkan lokasi kebakaran. Di depan halte, terlihat masih ada dua unit mobil pemadam kebakaran. Terlihat pula beberapa mobil dari PGN dan PT Telkom.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto mengatakan, pipa PGN yang berada di depan Polda Metro Jaya terbakar sekitar pukul 23.25 WIB. Menurut keterangan para saksi, pipa meledak ketika tengah berlangsung pengerjaan proyek Mass Rapid Transit (MRT).

"Ketika para saksi sedang mengerjakan bagian fiber optik Telkom proyek MRT, para saksi melihat asap dari pipa gas dan tak lama kemudian keluar api setinggi 2 meter," tandas Rikwanto.

No comments:

Post a Comment