بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Antisipasi Banjir, Waduk Dibangun di Manado
Go Green

Clock Link

Saturday, January 18, 2014

Antisipasi Banjir, Waduk Dibangun di Manado


TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Hermanto Dardak, mengatakan pemerintah pusat berencana membangun waduk berkapasitas 23 juta meter kubik di Manado, Sulawesi Utara. Realisasi waduk bernama Kuwil Kawangkuan itu, Hermanto mengklaim sudah membuat desainnya.

"Tahun ini kami urus sertifikasi dan mulai membebaskan lahan," katanya Jumat 17 Januari 2014. Anggaran yang disiapkan Rp 2,8 miliar untuk pembebesan lahan dan Rp 700 juta untuk mengurus sertifikasi.

Untuk konstruksi waduk Hermanto menghitung baru bisa dilaksanakan pada tahun depan. Menurut dia pembangunan waduk membutuhkan empat tahun dengan dana Rp 1 triliun.

Rencana pembangunan waduk disebabkan banjir bandang yang melanda Manado 15 Januari lalu. Ketinggian air yang menggenangi sebagian besar ruas jalan di Kota Manado mencapai lutut orang dewasa. Akibatnya aktivitas masyarakat lumpuh.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) banjir bandang Manado disebabkan kovergensi atau pertemuan angin di Sulawesi Utara. Pertemuan angin itu membuat hujan ekstrem dengan curah hujan mencapai 87-215 milimeter per hari.

No comments:

Post a Comment