بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: Sengit, MU-Chelsea Berakhir Imbang
Go Green

Clock Link

Sunday, March 10, 2013

Sengit, MU-Chelsea Berakhir Imbang


Manchester – Sempat unggul dua gol di babak pertama, Manchester United akhirnya harus bermain imbang setelah Chelsea berhasil membuat sepasang gol di paruh kedua.

Bermain di Stadion Old Trafford, Minggu (10/3/2013) dalam perempat final Piala FA, United unggul terlebih dahulu di babak pertama lewat Javier Hernandez dan Wayne Rooney. Chelsea membalas di babak kedua lewat gol Eden Hazard dan Ramires.

Manchester United turun dengan kekuatan penuh. Sir Alex Ferguson hanya merotasi dua pemain yakni Javier Hernandez dan Jonny Evans yang menggantikan Robin Van Persie serta Nemanja Vidic.

Di kubu lawan, Chelsea juga menurunkan semua pemain terbaiknya. Rafael Benitez hanya membangkucadangkan Fernando Torres dan John Terry. Pada laga ini kedua kesebelasan baru saja menelan kekalahan di kompetisi Eropa.

Di awal laga, tepatnya menit kelima, MU langsung memimpin lewat Hernandez. Mendapat umpan terobosan dari Carrick yang berada di tengah lapangan, Hernandez berlari dan berhasil menyundul bola ke arah gawang. Cech tak bisa menjangkaunya, bola pun masuk ke pojok kiri gawang The blues.

Enam menit berselang, United menggandakan keunggulan lewat tendandan bebas dari sisi kanan pertahanan Chelsea. Wayne Rooney yang menjadi eksekutor tendangan bebas berhasil merobek gawang Cech untuk kali kedua.

Usai gol Rooney, armada The Blues mengurung pertahanan Setan Merah, tapi upaya Lampard cs. masih terbentur dua tembok United, Ferdinand dan Evans.

Menit ke-22, Chelsea mengancam. Tendangan keras Lampard usai menerima umpan dari Mata masih bisa diantisipasi dengan baik oleh De Gea.

Dua menit berselang, Hernandez nyaris mencetak gol keduanya. Menerima umpan silang Nani dari sisi kanan, sepakan Hernandez masih tipis di atas tiang Cech.

Cech benar-benar diuji dengan kekuatan Setan Merah. Setelah peluang Hernandez, kiper Chelsea itu mendapat ancaman dari Rooney dan Cleverley. Dengan sigap, Cech berhasil menghalau dua peluang emas United.

Di sisa waktu babak pertama, Chelsea menurung habis-habisan Setan Merah. Upaya Chelsea untuk mencari satu gol di babak pertama belum membuahkan hasil. Hingga peluit jeda babak pertama berbunyi, MU unggul 2-0 atas Chelsea.

Memasuki paruh kedua, MU dan Chelsea melakukan permainan cepat. Namun permainan cepat dengan mengalirkan bola dari kaki ke kaki yang diperagakan kedua tim selalu kandas di lini pertahanan musuhnya masing-masing.

Menit 57, Chelsea berhasil mempertipis skor. Mata mengarahkan bola kepada Hazard yang berdiri di depan kotak penalti MU, dengan tenang Hazard berhasil menendang bola ke pojok kiri atas gawang De Gea. Skor 2-1.

Chelsea berhasil menyamakan skor. Menit 68, Ramires berhasil membungkam Stadion Old Trafford. Tendangan mendatarnya dari luar kotak penalti berhasil mengoyak gawang De Gea untuk kali kedua.

Mata hampir membuat Chelsea memenangi laga antai saja tendangannya di penghujung laga tidak menyentuh kaki De Gea.

Dengan hasil imbang ini, MU akan menjalani pertarungan ulang di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge untuk lolos ke semifinal Piala FA.


Susunan pemain:

MU: David De Gea; Rafael, Jonny Evans, Rio Ferdinand, Patrice Evra; Nani (Antonio Valencia ’45), Michael Carrick, Tom Cleverley, Shinji Kagawa (Danny Welbeck ’76); Wayne Rooney, Javier Hernandez (Robin Van Persie ’63).Pelatih: Sir Alex Ferguson

Chelsea: Petr Cech; Cesar Azpilicueta, David Luiz, Gary Cahill, Ashley Cole; Ramires, Frank Lampard (John Obi Mikel ’52); Victor Moses (Eden Hazard ’52), Juan Mata, Oscar; Demba Ba (Fernando Torres ’77).Pelatih: Rafael Benitez

No comments:

Post a Comment