بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم Rochmany's Blog: KRL Mania Minta Tarif KRL Tidak Naik Tahun Depan
Go Green

Clock Link

Tuesday, October 1, 2013

KRL Mania Minta Tarif KRL Tidak Naik Tahun Depan


TEMPO.CO, Jakarta--KRL mania meminta PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) untuk tidak menaikkan tarif kereta rel listril (KRL) untuk tahun depan. KRL Mania mengharapkan tiket KRL tetap dipertahankan dengan tarif yang telah disubsidi atau "public service obligation" (PSO) oleh pemerintah.

"Ini untuk memberikan insentif bagi masyarakat agar menggunakan kendaraan umum, dalam hal ini KRL," kata juru bicara KRL Mania, Ariyo Nugroho ketika dihubungi via telepon pada 30 September 2013.

Ariyo mengatakan bahwa jika tarif KRL akan dinaikkan, nantinya masyarakat yang baru beralih menjadi pengguna KRL akan kembali lagi menggunakan kendaraan pribadi. Disamping itu, seharusnya KCJ meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terlebih dahulu sebelum menaikkan tarif KRL. "Pelayanan seperti ketepatan waktu dan fasilitas AC (pendingin udara) harus ditingkatkan," kata Ariyo.

Menurut Ariyo, jadwal pemberangkatan KRL masih berantakan dan tidak tepat waktu. Sedangkan fasilitas AC terkadang tidak dingin bahkan masih banyak yang mati.

Ariyo mengatakan sebaiknya komunikasi KAI dan KCJ kepada Direktur Jenderal Kereta Api dan Direktur Jenderal Perhubungan Darat harus ditingkatkan. Memang selama ini, KCJ mengalami kesulitan dalam hal penagihan PSO. "Jika perlu, KAI minta menteri BUMN agar berkomunikasi dengan Menteri Perekonomian perihal subsidi tarif tersebut. Ini kan bukan untuk menambah kas KAI, tetapi untuk insentif agar masyarakat mau mengggunakan kendaraan umum," kata Ariyo.

Ariyo mengatakan bahwa KRL Mania mengapresiasi peresmian E-ticketing Monitoring Center (EMC). Menurut Ariyo, dengan adanya EMC tersebut hal-hal yang berkaitan dengan penerapan E-ticketing di lapangan akan bertambah baik. Namun menurut Ariyo, penerapan EMC tersebut tidak akan berdampak langsung kepada pengguna KRL. "Sebaiknya improvement KAI dan KCJ adalah yang berdampak langsung kepada masyarakat, seperti ketepatan waktu dan fasilitas AC," kata Ariyo.

No comments:

Post a Comment